CEK DULU!!
Loading...
open flow

OpenFlow adalah protokol komunikasi (communication protocol) yang memberikan akses ke forwarding plane dari switch atau router melalui jaringan. OpenFlow memungkinkan pengontrol jaringan untuk menentukan jalur paket jaringan di seluruh jaringan switch. OpenFlow merupakan communication protocol antara controller dengan OpenFlow Agent yang ada di dummy router atau switch. Jadi perangkat dummy hanya melakukan fungsi forwarding atau fungsi otot dan tidak melakukan fungsi control plane atau fungsi otak, karena untuk control plane itu hanya ada di controller sebagai fungsi otak tersebut.

Pada Desember 2011, ONF merilis OpenFlow Switch Specification untuk versi 1.2. Ini adalah versi pertama yang mendukung pencocokan paket IPv6. OpenFlow 1.2 dapat menyesuaikan IP Protocol (Jenis Ethernet 0x86dd = IPv6), IPv6 alamat source/destination, traffic class, flow label, dan ICMPv6. Ini setidaknya awal untuk memungkinkan traffic IPv6 unicast dan multicast untuk mencocokkan dan tabel OpenFlow dalam sebuah switch.

Versi sebelumnya dari spesifikasi OpenFlow menggunakan struktur tetap statis untuk menentukan ofp_match, yang mencegah ekpresi fleksibel dari pencocokan pertandingan dan mencegah penyertaan pencocokan baru. ofp_match telah diubah menjadi struktur TLV, yang disebut OpenFlow Extensible Match (OXM), yang secara dramatis meningkatkan fleksibilitas.
Dalam struktur statis sebelumnya, banyak field yang kelebihan beban. Misalnya pada tcp.src_port, udap.src_port, dan icmp.code menggunakan entri field yang sama. Sekarang setiap field memiliki tipe uniknya sendiri.

Fitur-fitur pada OpenFlow Spec 1.2:

  • Fleksibel dan tersusun pada struktur TLV yang disebut OXM
  • Mengizinkan fleksibel expression dari pencocokan, dan fleksibel bitmasking
  • Sistem prasyarat untuk memastikan konsistensi pada saat pencocokan
  • Menghapus Overloading
  • Memodifikasi VLAN agar lebih fleksibel
  • Menambahkan kelas vendor dan pencocokan experimenter
  • Mengizinkan switch untuk kebutuhan override


CCNA RS

Pada postingan kali ini saya akan berbagi informasi mengenai CCNA. Apa itu CCNA? CCNA Merupakan Singakatan dari Cisco Certified Network Associates. CCNA adalah sertifikasi di bidang jaringan komputer yang dikelola oleh CISCO Corporation dan diakui oleh internasional dan merupakan kemampuan mengoperasikan, mengkonfigurasi, dan mengatasi permasalahan jaringan skala menengah termasuk implementasi dan verifikasi koneksi ke situs terpencil di sebuah WAN. (Catur Yoga M).

Sebelum kita membahas manfaat dari CCNA, ada baiknya kita untuk mengetahui beberapa jalur sertifikasi selain milik Cisco. Ada beberapa yaitu CompTIA, LPI (Linux), Juniper, Microsoft, dan MikroTik. Itu adalah beberapa jalur sertifikasi yang populer pada saat ini.

Sebagai orang yang bergelut di IT Networking, CCNA menjadi opsi yang paling berpotensi untuk membangun karir dan skill. Memang tidak akan langsung menjadi seorang IT Network yang expert, namun setidaknya inilah pintu gerbang yang pertama kali perlu kita buka. Program sertifikasi CCNA dikeluarkan oleh Cisco pada tahun 1998. CCNA merupakan sertifikasi tingkat intermediate (menengah) yang berarti lulusan pemegang sertifikat CCNA dianggap sudah mampu mengelola jaringan level medium-high skala enterprise. Namun pada tahun 2007, Cisco menambah kebijakan lagi dengan mengeluarkan program sertifikasi CCENT atau Cisco Certified Entry Network Technician sebagai jenjang alternatif yang bisa ditempuh untuk mengambil sertifikasi CCNA.

Berikut ini adalah tingkatan level program sertifikasi:
Seperti yang sudah kita lihat, ada banyak sekali tingkatan dari sertifikasi yang dimiliki oleh Cisco. Karena banyaknya program yang dimiliki, maka akan timbul pertanyaan, mulai dari mana dulu ya? Mungkin jawaban yang tepat adalah memulainya dari CCNA RS (Cisco Certified Network Associates Routing Switching). Selain karena populer, banyak buku juga yang menyarankan untuk memulainya dari CCNA RS. Jika orang menyebutkan CCNA, tanpa menyebutkan jalur yang spesifik, jalur yang dimaksud adalah CCNA RS.

Selanjutnya kita akan membahas, apa manfaatnya jika kita sudah memiliki CCNA. Seperti yang kita ketahui, serifikat merupakan kebutuhan yang penting jika ingin membangun karir. Entah karir apapun itu. Dan pertanyaannya, kenapa harus CCNA RS? nah. Mari kita bahas.

Routing dan Switching sebagai Core Jaringan Komputer

Routing dan switching adalah tulang punggung suatu jaringan komputer. Ketika berbicara infrastruktur jaringan komputer, 2 hal yang tak pernah dilupakan adalah: routing, dan switching. Sederhananya, routing adalah proses pemilihan arah lalu lintas antar jaringan komputer.
Sedangkan switching adalah aktifitas penerimaan data, memproses dan memforwardnya ke dalam jaringan. Dua perangkat tersebut kita kenal sebagai router dan switch. Maka sudah semestinya sebagai IT Network Engineer kita mesti paham mengenai teknologi routing switching.

CCNA Certified – Artinya Telah disertifikasi Oleh Networking Leader

Meski diluar sana banyak perdebatan mengenai vendor apa yang terbaik. Tapi tetap saja Cisco Certified menjadi paling prioritas saat ini. Hal ini terbukti dengan pada umumnya persyaratan melamar kerja sebagai Network Engineer, hampir semua perusahaan mensyaratkan kandidat harus lulusan CCNA. Bukan yang lain. Dengan kata lain, CCNA adalah sertifikasi high-class, dan sudah diakui kualitasnya. Tentu saja saat ini mayoritas perusahaan besar menggunakan perangkat Cisco. Walaupun begitu, suatu saat berhadapan dengan perangkat lain, seorang CCNA tidak akan kebingungan. Mengapa? Karena material yang terkandung di CCNA sudah disusun secara sistematis, distandarkan sehingga konsepnya terpakai di semua perangkat selain Cisco.

Foundational Knowledge yang Benar-Benar Solid dan Mudah Didapat

Memulai dengan jalur CCNA RS, berarti kita sudah memulai untuk terjun ke dunia IT Networking yang benar-benar nyata dengan segala kompleksitasnya. Untungnya kita tidak akan kesulitan menghadapinya karena dalam belajar CCNA banyak sekali faktor yang bisa mengatasi semua permasalahan tersebut:
  • Kita bisa dengan mudah menemukan buku-buku kualitas terbaik, untuk hal ini Cisco sudah memiliki laman Ciscopress sebagai laman resourcenya.
  • Halaman dokumentasi Cisco sangat lengkap. Mulai dari dokumentasi perangkat hingga protokol yang digunakan. Tidak semua vendor menyediakan halaman dokumentasi selengkap ini.
  • Banyak komunitas yang dedicated. Tentu keberadaan komunitas sangat membantu kita dalam menyelesaikan suatu permasalah terhadap produk yang kita gunakan. Bahkan Cisco menyediakan portal learning khusus yakni learningnetwork.cisco.com.
Karena ketenaran dan laku kerasnya sertikasi CCNA ini maka di Indonesia kita bisa dengan mudah menemukan lembaga-lembaga training CCNA.

Tidak Perlu Khawatir akan ‘Cisco Minded’

Karena Cisco sebagai Networking Leader umumnya menjadi patokan bagi vendor-vendor lain. Maka tak jarang jika kita menemukan perangkat yang cara konfigurasinya mirip-mirip dengan Cisco. Lalu bagaimana suatu saat di lapangan harus berhadapan dengan perangkat lain? Tidak perlu khawatir juga. Seperti penjelasan diatas, sebab dengan CCNA RS kita benar-benar sudah dipersiapkan dengan tumpukan pondasi dasar dan siap menekuni fokus lain, meski beda perangkat sekalipun.

Membuka Peluang untuk Kenaikan Gaji

Memiliki sertifikat CCNA sudah pasti meningkatkan peluang kita agar bisa diterima bekerja di perusahaan-perusahaan yang kita idamkan. Terutama peluang diterima di perusahaan yang sudah menjadi Gold Partner Cisco. Bagi kamu yang ingin bekerja di perusahaan yang kamu idamkan, apalagi kamu seorang freshgraduate, belajar CCNA adalah salah satu cara ampuh untuk mendongkrak karirmu. Namun kalau hanya sekedar diterima bekerja di perusahaan saja, ini misi yang terlalu sederhana. Manfaat memiliki sertifikat CCNA tidak hanya untuk mereka yang sedang mencari pekerjaan, namun juga bermanfaat bagi kamu yang saat ini sedang bekerja dan ingin memperoleh pendapatan yang lebih. Perusahaan biasanya memiliki kebijakan mengenai hal ini, jika kamu sudah lulus dan bersertifikat CCNA maka jangan ragu untuk mengajukan pertimbangan. Yah tentunya harus dibuktikan dengan peningkatan kinerja yang sesuai juga. Disamping itu juga kamu bisa menggunakan keahlian CCNA untuk membuka bimbingan belajar, konsultasi, pembuatan lab latihan, dan sebagainya. Intinya kemampuan CCNA ini bisa kita manfaatkan baik di dalam maupun di luar kantor.

Karena Pondasinya Sudah Tercukupi, Maka Kita Siap untuk Menekuni Bidang Lain

Ibarat kita sudah terbiasa bermain komputer, sudah lihai menavigasikan berbagai sistem operasi apapun, hingga troubleshootingnya. Maka bukanlah hal yang sulit lagi jika kita ingin menajamkan skill di bidang komputer, apakah di bidang programming, design, networking atau yang lain.Begitu juga dengan bidang networking, dengan CCNA RS kita sudah paham betul konsep dasar jaringan komputer. Sehingga dengan mudah bagi kita jika ingin mengambil jalur sertifikasi yang lain. Selain karena alasan diatas, cisco juga menyarankan untuk mengambil sertifikat CCNA agar nanti lebih mudah ketika ingin mengambil jalur sertifikasi yang lain. Misalnya ingin mengambil CCNA security, kita bisa langsung mendaftar ujian 210-260 IINS karena sudah memenuhi CCNA RS sebagai prerequisites (prasyarat). Tidak hanya CCNA security, sertifikat CCNA routing dan switching juga bisa menjadi prasyarat untuk jalur yang lain seperti CCDA atau CCNA Wireless. Selebihnya tentang ini kamu bisa membuka link learningnetwork cisco diatas. Dengan semua alasan tersebut, kita juga bisa juga menyimpulkan bahwa: dengan sudah memiliki sertifikat CCNA berarti kita sudah memiliki modal yang cukup dan pengetahuan yang mumpuni. Selanjutnya pilihan ada di tangan kita, apakah ingin melanjut ke profesional level, atau berpindah ke track yang lain, atau bahkan mengambil program sertifikasi yang disediakan oleh vendor lain seperti yang sudah saya sebutkan diatas.

Referensi:

Pada postingan kali ini, saya akan berbagi bagaimana cara memonitoring jaringan dengan menggunakan Cacti pada OS Ubuntu.
Cacti adalah salah satu software yang digunakan untuk keperluan monitoring yang banyak digunakan saat ini. Cacti menyimpan semua data/informasi yang diperlukan untuk membuat grafik dan mengumpulkannya dengan database MySQL. Untuk menjalankan cacti diperlukan software pendukung seperti MySQL, PHP, RRDTool, net-snmp, dan sebuah webserver yang support PHP seperti Apache atau IIS. (Cloud Indonesia)
Ubuntu yang saya pakai disini adalah Ubuntu 16.04. Sebelum menggunakan Cacti, terlebih dahulu kita harus menginstall tools pendukungnya.
  • Pertama anda masuk kedalam Ubuntu anda sebagai root user. Bisa dilakukan dengan mengetikkan perintah $sudo su pada terminal Ubuntu. Kemudian masukkan password Ubuntu anda.
  • Terlebih dahulu kita harus menginstall Apache2. Dapat dilakukan dengan mengetikkan perintah apt-get install apache2.
  • Setelah Apache2 terinstall, selanjutnya kita menginstall Cacti. Dapat dilakukan dengan menggunakan perintah apt-get install cacti. Biasanya akan membutuhkan waktu agak lama karena file yang didownload akan berukuran lumayan besar. Saat penginstalan akan diminta untuk memasukkan password untuk MySQL dan Cacti. Masukkan sesuai dengan yang anda inginkan dan mudah untuk anda ingat.
  • Pada halaman selanjutnya pilih New Install kemudian klik Next.
  • Pada halaman selanjutnya, langsung saja klik Finish.
  • Selanjutnya akan masuk ke halaman Login. Isikan Username: admin dan Password: admin. Kemudian klik tombol Login.
  • Kemudian pada halaman berikutnya, akan diminta password baru untuk Cacti. Isikan dengan password baru sesuai dengan yang anda inginkan dan dapat anda ingat. Kemudian klik tombol Save.
  • Setelah itu, anda akan masuk ke halaman utama Cacti. Seperi gambar dibawah ini.
  • Pada menu bar sebelah kiri, Klik Devices pada menu Management.
  • Setelah itu, akan tampil halaman seperti gambar dibawah ini.
  • Baris yang ditampilkan saat pertama kali dibuka hanya berisi baris Localhost. Untuk menambahnya, maka klik tombol Add yang berada di kanan atas halaman Cacti.
  • Setelah itu, akan masuk ke halaman yang isinya seperti gambar di bawah ini.
  • Isikan kolom yang kosong sesuai dengan yang ingin anda monitoring.
  1. Description: Isikan dengan deskripsi dari host yang ingin anda monitoring. Isikan sebagaimana anda dapat mengenali persis host tersebut .
  2. Hostname: Isikan dengan alamat IP host yang ingin anda monitoring.
  3. Host Template: Isikan dengan tipe data apa yang ingin ditampilkan dari interface host yang akan di monitoring. Disini saya memilih Generic SNMP-enable Host.
  4. Number of Collection Thread: Jumlah Thread bersama yang akan di gunakan. Disini saya memilih 1 Thread (default).
  5. Downed Device Detection: Metode yang digunakan untuk menentukan apakah host dapat untuk dianalisis. Disini saya memilih SNMP Uptime.
  6. Ping Timeout Value: Batas waktu Timeout untuk ping. Disini saya isikan 400.
  7. Ping Retry Count: Jumlah pengulangan proses Ping apabila ping gagal. Disini saya isikan 1.
  8. SNMP Version: Versi SNMP pada perangkat yang digunakan. Disini saya memilih 2.
  9. SNMP Community: Isikan sesuai dengan SNMP Community yang ada pada perangkat host. (SNMP Community-> Case Sensitive).
  10. SNMP Port: Isikan dengan nomor port yang akan digunakan untuk SNMP. Defaultnya adalah 161. Disini saya isikan dengan 161 sesuai dengan default.
  11. SNMP Timeout: Menunjukkan lamanya waktu sebelum terjadi Timeout apabila tidak ada data SNMP yang diterima. Disini saya isikan 500.
  12. Maximum OID's Per Get Request:  Nomor OID yang akan diperoleh pada SNMP Get request. Disini saya isikan 10.
  13. Notes: Catatan khusus untuk host ini. Disini saya kosongkan saja.
  • Data yang saya isikan akan menjadi seperti yang dibawah ini.
  • Setelah itu, klik tombol Create.
  • Jika berhasil, akan muncul tulisan Save Successful sepeti gambar dibawah ini.
  • Kemudian scroll ke halaman paling bawah. Klik tombol Add pada Karlnet -Wireless Bridge Statistics.
  • Setelah berhasil, klik tombol Save.
  • Kemudian klik Create Graph for this Host.
  • Akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini.
  • Kemudian pada bagian kanan Data Query berikan tanda centang agar semua pilihannya tercentang seperti gambar dibawah ini.

  • Pada halaman paling bawah, klik tombol Create.
  • Jika berhasil, akan tampil seperti gambar dibawah ini.
  • Kemudian klik Graph Management.
  • Pada bagian sebelah kanan, centang semua parameternya seperti gambar dibawah ini.
  • Kemudian scroll kehalaman paling bawah. Pada bagian Choose an action, pilih Place on a tree (Default Tree). Kemudian klik tombol Go.
  • Setelah itu akan muncul halaman seperti gambar dibawah ini. Kemudian klik tombol Continue
  • Jika berhasil, akan muncul tampilan Save Sucessful.
  • Kemudian pada menu bar sebelah kiri, klik Graph Trees.
  • Kemudian klik Default Tree.
  • Akan muncul tampilan halaman seperti gambar dibawah ini.
  • Pada bagian sebelah kanan halaman, klik Add.
  • Kemudian akan muncul halaman seperti gambar dibawah ini.
  • Pada Tree Item Type pilih Host. Saat memilih Host, akan ada kolom isian tambahan.
  • Pada kolom Host, pilih host yang akan dimonitoring seperti gambar dibawah ini. Kemudian klik Create.
  • Selesai. Dan untuk melihat Graphnya, klik tombol Graph pada bagian atas.
  • Akan tampil graph seperti ini.



linux update
Pada postingan kali ini, saya akan berbagi bagaimana cara mengatasi error
Could not get lock /var/lib/dpkg/lock - open (11: Resource temporarily unavailable) 
pada sistem operasi Linux. Masalah ini juga saya alami ketika mencoba untuk mengupdate Ubuntu (Ubuntu 16.04) yang saya gunakan dengan mengetikkan perintah #apt-get update.
linux error Could not get lock /var/lib/dpkg/lock - open (11: Resource temporarily unavailable)
Caranya cukup mudah. Anda hanya perlu mengetikkan beberapa perintah pada terminal.

  • Pertama buka terminal Linux anda.
  • Kemudian ketikkan perintah berikut: sudo rm /var/lib/apt/lists/lock. Tekan Enter.
linux terminal sudo rm /var/lib/apt/lists/lock
  • Setelah itu ketikkan juga perintah berikut: sudo rm /var/cache/apt/archives/lock. Tekan Enter.
linux terminal sudo rm /var/cache/apt/archives/lock
  • Terakhir ketikkan perintah berikut: sudo rm /var/lib/dpkg/lock. Tekan Enter.
linux terminal sudo rm /var/lib/dpkg/lock
  • Selesai

Binary Tree

binary tree

Binary Tree atau Pohon Biner adalah sebuah pohon dalam struktur data yang bersifat hirarkis (hubungan one to many). Tree bisa didefenisikan sebagai kumpulan simpul dengan setiap simpul mempunyai paling banyak dua anak. Secara khusus, anaknya dinamakan kiri dan kanan. Binary tree tidak memiliki lebih dari tiga level dari Root.
Binary tree adalah suatu tree dengan syarat bahawa tiap node (simpul) hanya boleh memiliki maksimal dua subtree dan kedua subtree tersebut harus terpisah. Tiap node dalam binary treee boleh memiliki paling banyak dua child (anak simpul), secara khusus anaknya  dinamakan kiri dan kanan.
Pohon biner dapat juga disimpan sebagai struktur data implisit dalam array, dan jika pohon tersebut merupakan sebuah pohon biner lengkap, metode ini tidak boros tempat. Dalam penyusunan yang rapat ini, jika sebuah simpul memiliki indeks i, anaknya dapat ditemukan pada indeks ke-2i+1 dan 2i+2, meskipun ayahnya (jika ada) ditemukan pada indeks lantai ((i-1)/2) (asumsikan akarnya memiliki indeks kosong).

Binary Search Tree

binary search tree

Binary Search Tree adalah tree yang terurut (ordered Binary Tree). Binary Search Tree juga sering disebut dengan Sorted Binary Tree yang berfungsi untuk menyimpan informasi nama atau bilangan yang disimpan di dalam memory. Dengan ini data dibagi menjadi dua dengan mencari titik tengah seagai patokannya. Binary tree terdiri dari simpul utama yang disebut dengan istilah root. Kemudian dari root tersebut terdapat bagian kiri dan bagian kanan. Data disimpan setelah root disimpan berdasarkan nilai perbandingan dengan root tersebut. Pengurutan dapat dilakukan bila BST ditelusuri (traversed) menggunakan metode in-order. Detail dari proses penelusuran ini akan dibahas pada pertemuan selanjutnya. Data yang telah tersusun dalam struktur data BST juga dapat dicari dengan mudah dan memiliki rata-rata kompleksitas sebesar O(log n), namun membutuhkan waktu sebesar O(n) pada kondisi terjelek dimana BST tidak berimbang dan membentuk seperti linked list
Binary search tree memungkinkan pencarian dengan cepat, penambahan, juga menghapus data yang ada di dalamnya, bisa juga digunakan sebagai implementasi sejumlah data dinamis, atau pencarian table data dengan menggunakan informasi kunci atau key.
Agar data benar-benar tersusun dalam struktur data BST, dua aturan yang harus dipenuhi pada saat data diatur dalam BST adalah sebagai berikut:

  • Semua data dibagian kiri sub-tree dari node t selalu lebih kecil dari data dalam node t itu sendiri.
  • Semua data dibagian kanan sub-tree dari node t selalu lebih besar atausama dengan data dalam node t.

Hash

hasing

Hash atau Hashing berarti memenggal dan kemudian menggabungkan. Hash menggunakan memori penyimpanan utama berbentuk array dengan tambahan algoritma untuk mempercepat pemrosesan data. Hash merupakan suatu metode yang secara langsung mengakses record-record dalam suatu tabel dengan melakukan transformasi aritmatik pada key yang menjadi alamat dalam tabel tersebut.
Hashing digunakan sebagai metode untuk menyimpan data dalam sebuah array agar penyimpanan data, pencarian data, penambahan  data dan penghapusan data dapat dilakukan dengan cepat.
Fungsi hash haruslah stabil (referential transparent), artinya, jika ia dipanggil dua kali oleh masukan yang benar-benar sama(sebagai misal,string yang mengandung sekuen karakter yang sama), maka ia haruslah memberi hasil yang sama pula.
Pelacakan dengan menggunakan Hash terdiri dari dua langkah utama, yaitu:

Menghitung Fungsi Hash

Fungsi Hash adalah suatu fungsi yang mengubah key menjadi alamat dalam tabel. Fungsi Hash memetakan sebuah key ke suatu alamat dalam tabel. Idealnya, key-key yang berbeda seharusnya dipetakan ke alamat-alamat yang berbeda juga. Pada kenyataannya, tidak ada fungsi Hash yang sempurna. Kemungkinan besar yang terjadi adalah dua atau lebih key yang berbeda dipetakan ke alamat yang sama dalam tabel. Peristiwa ini disebut dengan collision (tabrakan). Karena itulah diperlukan langkah berikutnya, yaitu collision resolution (pemecahan tabrakan).

Collision Resolution

Collision resolution merupakan proses untuk menangani kejadian dua atau lebih key di-hash ke alamat yang sama. Cara yang dilakukan jika terjadi collision adalah mencari lokasi yang kosong dalam tabel Hash secara terurut. Cara lainnya adalah dengan menggunakan fungsi Hash yang lain untuk mencari lokasi kosong tersebut.

Pada postingan kali ini saya akan berbagi source code Java untuk membuat Kalkulator sederhana dengan menggunakan parameter dan argumen. Fitur yang disediakan adalah penjumlahan, pengurangan, pembagian, dan perkalian. Outputnya akan menjadi seperti ini:
output java

output java

Kalkulator.java

Dalam bidang investasi seorang investor yang akan melalukan sebuah investasi seperti saham dapat memperkirakan besarnya nilai pengembalian yang diharapkan. Dalam statistika ada ukuran yang dikenal dengan Nilai Sentral. Nilai Sentral tersebut yaitu Modus, Median dan Rata-rata. Bila rata-rata tersebut mengandung probabilita maka artinya telah berubah menjadi nilai ekspektasi. Pengembalian yang diharapkan tidak dapat dipastikan dengan metode statistika, tetapi investor dapat memperkirakan besarnya pengembalian yang diharapkan. Perkiraan inilah merupakan salah satu hal penting dalam dunia investasi.
Ada beberapa metode statistika yang digunakan dalam dunia investasi, sebagai berikut:

  1. Rata-rata BegerakPara pemain pasar sangat sering melakukan peramalan akan situasi bahkan pendapatan yang akan mereka dapat dimasa yang akan datang. Rata-rata bergerak adalah sebuah prosedur statistik yang dipergunakan untuk meramalkan data dengan cara menghitung rata-rata dari data sebelumnya. Dan metode inilah yang nantinya digunakan keputusan.
  2. Regressi SederhanaRegressi adalah sebuah alat statisitik yang digunakan menganalisis hubungan satu atau lebih dari dua variabel dimana variabel yang satu dapat memprediksi variabel yang lain.
  3. Regressi Berganda (Multifaktor)Regressi berganda merupakan dimana satu variabel dipengaruhi oleh berbagai variabel secara bersamaan.
  4. Run TestRun test merupakan salah satu metode dalam statistic yang dipergunakan untuk melihat hubungan antar waktu dan umumnya pada data yang dianggap tidak mempunyai parameter.
  5. IndeksIndeks ini dinyatakan untuk melihat perkembangan sebuah variable.

Statistika memang sangat dibutuhkan oleh orang yang ingin berkecimpung di dunia investasi. Karena dengan statistika para investor dapat memperkirakan pengembalikan sesuai dengan yang mereka harapkan dengan melakukan metode-metode diatas.

Pada postingan kali ini, saya akan berbagi source code Java untuk menginputkan nilai mata kuliah pada java dengan menggunakan GUI. Outputnya akan seperti ini:
output gui java

mainFrame.java

Frame.java